Featured Products

Lenovo Vibe X

product

Smartphone

Baca Selengkapnya

Aliquam sollicitudin

product

Galaxy Xcover 2

Baca Selengkapnya

Samsung

product

Galaxy Chat B5330

Baca Selengkapnya

Lenovo A10 Dengan layar sentuh dan dapat diputar 300 derajat

Lenovo A10 Dengan layar sentuh dan dapat diputar 300 derajat

Lenovo menghadirkan notebook dengan layuar sentuh dan bisa diputar 300 derajat. Jika biasanya notebook hybrid dibanderol dengan harga yang cukup tinggi, tapi tidak untuk yang satu ini. Lenovo A10 akan dirilis dengan harga Rp 2,8 juta.
Lenovo A10 merupakan notebook yang engsel layarnya bisa dibuka hingga 300 derajat. Jadi selain komputer jinjing, produk tersebut juga bisa dipakai seperti tablet. Seperti yang dikutip detikINET dari The Verge, Senin (21/10/2013).
Gadget notebook Lenovo A10 dibekali dengan layar sentuh berukuran 10,1 inch dan keyboard fisik. Untuk spesifikasinya produk ini mengusung sistem operasi Android dengan prosesor quad core 1,6 GHz, RAM 2 GB, memori internal 32GB, kemudian ada slot untuk microSD, VGA webcam, dua port USB 2.0, serta lubang HDMI.
“Dengan semakin banyaknya perangkat Android, pengguna dipaksa untuk memilih perangkat yang dipakai untuk hiburan atau bekerja. Lenovo A10 menawarkan kedua hal itu dengan harga yang masuk akal,” kata Bai Peng, Vice President and General Manager, Notebook Business Unit, Lenovo Business Group.
Lenovo memang belum memastikan mengenai harga dan ketersediaan produk tersebut. Tapi kabarnya, produk ini akan dipasarkan di kawasan Eropa, Afrika dan Asia Pasifik dengan harga USD 250, atau sekitar Rp 2,8 juta. ref:detikInet

Info Gadget Smartfren Andromax Tab 8.0 Tablet Murah Lokal

Info Gadget Smartfren Andromax Tab 8.0 Tablet Murah Lokal

ajaran keluarga Tablet dari Smartfren kini memiliki anggota baru, ya operator telekomunikasi berbasis CDMA tersebut memang telah meluncurkan seri tablet terbarunya dan tercatat dibulan oktober ini smartfren meluncurkan dua perangkat sekaligus.
Smartfren Andromax Tab 8.0 merupakan Tablet Android penerus Andromax Tab 7.0 yang tentunya dengan berbagai tambahan fitur menarik sert performa yang jauh lebih powerfull. Terlebih tablet ini nantinya bakal dibekali dengan kemampuan jaringan konetivitas EVDO Ref B yang seperti kita ketahui merupakan jaringan tercepat untuk perangkat yang berbasis CDMA.

Untuk menilik lebih jauh mengenai tablet terbaru dari smartfren ini, mari simak review lengkap berikut ini:

Desain
Seperti yang telah dicuplik diatas, tablet android terbaru besutan smartfren ini memang menawarkan beragam tambahan menarik. Smartfren Andromax Tab 8.0 hadir dengan desain futuristik, elegan dan tentunya stylish. Tablet ini pun memiliki ukuran yang luas yakni 8 inch yang dibekali dengan teknologi capasitive touchscreen yang konon memiliki resolusi 1024 x 768 pixels. Andromax Tab 8.0 mengusung desain yang cukup unik karena tak seperti tablet android pada umumnya, desain Andromax Tab 8.0 justru berkiblat pada iPad Mini.

Fitur Multimedia
Sebagai tablet terbaru sudah selayaknya memeberikan sesuatu yang lebih fresh dari sebelumnya, seperti dari sisi fitur mutimedia. Dari sisi fitur Tablet Android ini terbilang cukup mampu diandalkan dalam melakukan sesi fotographi, pasalnya tablet ini dibekali dengan dua buah lensa kamera yang memiliki resolusi masing-masing 5MP dan 2MP. Tambah fitur LED flash untuk membantu pencahayaan saat mengambil gambar di tempat gelap. Sedang untuk kamera secunder memiliki kemampuan untuk melakukan video chat.

Performa
Sektor ini memang paling banyak dikupas dan paling menyita banyak perhatian. Smartfren Andromax tab 8.0 memang cukup mumpuni dengan berbekal prosesor dual-core ARM cortex-A9 yang mampu berlari hinga 1,5 GHz serta didukung oleh RAM 1 GB cukup enteng untuk menjalankan sistem operasi Android versi 4.2 Jelly Bean. Untuyk mendukung tampilan grafis, Andromax Tab 8.0 dibekali kartu grafis dari Mali-400MP. Dengan spek tersebut para pengguna tak perlu khawatir untuk dapat menikmati beragam aplikasi android yang telah tersedia dengan mudah dan nyaman.

Konektivitas
Untuk berselancar di dunia internet atau menikmati fasilitas Android, Andromax Tab 8.0 memiliki spesifikasi yang cukup lengkap sebab dibekali dengan dukungan jaringan CDMA Rev A yang diklaim mampu mendownload hingga kecepatan 3,1 MBps. Selain itu ada fasilitas WiFi, Bluetooth, port HDMI, dan micro USB. 
Spesifikasi Andromax Tab 8.0
Prosesor : Dual-Core 1,2GHz ARM Cortex A-9
Layar : 8 inchi capasitive touchscreen dengan resolusi 1024x768 piksel
Kamera : Depan dan Belakang
jaringan : EVDO rev B fase 2
RAM : 1GB
Memory Internal : 8 GB
Memory External : with MicroSd upto 32GB
Sistem Operasi : Adnroid Jelly Bean 4.2
Konektifitas: Wifi dan Bluetooth
Fitur : Email, Youtube, google play, facebook, Twetter, YM, Gmail, mp3/mp4, komponen speaker, port MicroUSD dan HDMI
Baterai : 3000mAh (perkiraan)

Harga Andromax Tab 8.0

Menariknya, Harga Andromax Tab 8.0 terbilang murah karena dilepas dengan banderol Rp. 2,35 juta. tertarik untuk memilikinya ? buruan saja kunjungi dealer Smartfren karena penjualan pertama hanya tersedia 100 ribu unit.

Info Gadget Smartphone Motorola Moto X

Motorola Moto X, smartphone yang pernah dimaksud dengan nama Google X phone ini, selanjutnya sudah dipastikan waktu peluncurannya. Menyusul info spesifikasi yang akan diusung Moto X juga mulai terkuak. Dilaporkan beberapa Sumber (21/7/2013), ponsel ini menggunakan ukuran layar sebesar 4, 5 inch, Serta prosesornya menggunakan snapdragon msm8960t dari qualcomm dengan teknologi dual core yang mempunyai clock speed 1, 7 ghz. Adapun kapasitas ram yang siap mendukung kinerjanya sebesar 2 gb.
Berpindah menuju sektor penyuplai daya, moto kali konon memercayakan baterai berkapasitas 1500 mah, yang ditopang oleh penutup baterai bermaterial kevlar di bagian belakangnya. Android 4. 2. 2 jelly bean di beritakan google serta motorola sebagai sistem operasinya yang akan di usung moto X, digabungkan dengan fitur always-on listening yang sangat mungkin pengguna lakukan perintah nada tanpa mesti menyentuh moto X.

Tetapi untuk menggerakkan semua fitur ini, pengguna mesti mengaktifkannya terlebih dulu melalui setting yang ada. Layaknya siri dari iPhone yang mesti mengucapkan kata sandi hi siri terutama dulu, perintah pertama yang perlu diucapkan oleh pengguna moto x yaitu ‘Ok Google Now‘ tetapi tanpa mesti menghimpit tombol apa pun. Kelebihan lain yang juga di tawarkan moto X, yaitu langkah terhubung fitur kamera cuma goyangkannya. Disamping itu, kamera motoX juga sudah dibekali fitur hdr untuk hasil photo yang lebih menarik.

Smartphone Samsung Buat Terobosan Layar Fleksibel

Smartphone Samsung Buat Terobosan Layar Fleksibel!

Samsung telah memastikan siap melakukan debut ponsel dengan layar fleksibel pada bulan Oktober mendatang. Ini menjawab isu yang selama ini sudah berkembang pesat sebelumnya.
“Kami berencana untuk memperkenalkan smartphone dengan layar ditekuk pada Oktober di Korea Selatan nanti,” ujar D.J. Lee, Samsung’s mobile business head of strategic marketing, seperti disitat detikINET dari Cnet, Rabu (25/9/2013).
Sayangnya tidak dijelaskan secara terperinci smartphone apa nantinya yang akan menjadi ponsel pertama dengan layar melengkung tersebut.
Sebelumnya, disebut-sebut Samsung saat ini tengah menyiapkan Galaxy Note 3 versi layar fleksibel.
Galaxy Note 3 yang menggunakan Youm — nama layar fleksibel buatan Samsung — kabarnya akan diproduksi secara terbatas.
Sebuah media di Korea memberitakan, alasan Samsung memproduksi Galaxy Note 3 versi Youm secara terbatas karena teknologi layar fleksibel itu sendiri masih ‘bayi’.